Polman, MandarPos.com – Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, H. Syamsul, menyematkan selempang kepada 10 siswa/i berprestasi terbaik MAN 1 Polewali Mandar (Polman) pada acara penamatan siswa/i Tahun Ajaran 2023/2024 yang dihelat di Lapangan Gaslam Mapilli, Kamis (25/4/2024).
Penyamatan selempang ini merupakan bentuk penghargaan atas prestasi gemilang yang diraih oleh para siswa/i MAN 1 Polman, khususnya dalam bidang akademik. Kesepuluh siswa/i tersebut telah menunjukkan dedikasi dan kerja kerasnya dalam belajar, sehingga berhasil meraih peringkat 10 besar di angkatannya.
Plt. Kakanwil Kemenag Sulbar menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh MAN 1 Polman. Ia berharap para siswa/i yang berprestasi ini dapat terus melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi dan menjadi kebanggaan bagi madrasah, orang tua, dan bangsa.
“Saya harap para siswa/i yang berprestasi ini dapat menjadi teladan bagi teman-temannya dan terus berprestasi di jenjang pendidikan selanjutnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia juga berpesan kepada seluruh siswa/i MAN 1 Polman untuk terus belajar dan berusaha dengan keras. Ia yakin bahwa dengan ketekunan dan kerja keras, para siswa/i MAN 1 Polman dapat meraih mimpi dan cita-citanya.
Acara penamatan siswa/i MAN 1 Polman ini juga dihadiri oleh Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sulbar, Ketua Komite Madrasah, Kepala Kantor Camat Mapilli, orang tua/wali murid, dan para tamu undangan lainnya. Adv